Sabtu, 07 Januari 2012

POST NEW YEAR SYNDROME




Selalu ada saat pertama untuk semua hal.
Ini kali pertama gue merasakan sakit di negeri orang. Tepat beberapa hari setelah gue mengucap syukur setengah takabur bahwa gue sehat, bahkan batuk sedikitpun gak pernah.
Sekarang? Gue dilanda batuk kronis :)

Pertama kali merantau, merasakan gimana beratnya menanggung penyakit. Kalau biasanya sakit diperlakukan seperti tuan putri di rumah, diladeni, dan dituruti....cukup bilang "Mbaaaakkk..." maka semua yang gue butuhkan sekejap akan ada di depan mata.

Kali ini tidak bisa begitu.
Jalan kaki panas terik ke bus stop menuju Raffles Hospital di central. Daftar sendiri. Ngantri sendiri. Menjelaskan ke dokter sendiri. Beli lunch sendiri sepulangnya. Dan kembali menerobos teriknya matahari di siang itu sendiri menuju rumah.

Perasaan manja gak bisa lagi dituruti.
Kalau tidak bisa 2 kali lebih disipilin, maka penyakit ini akan 2 kali lebih leama hinggap di tubuh gue.
Sementara pekerjaan dan aktivitas lain tetap menghampiri.

Selalu ada saat pertama dalam setiap hal.
Dan begitulah kita harus belajar.

Get well soon!! :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar